- April 4, 2022
- Posted by: Admin
- Category: Berita
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Semoga Bapak/Ibu senantiasa berada dalam lindungan dan bimbingan Allah SWT, serta dimudahkan dalam menjalankan aktifitas sehari-hari, aminnn
Alhamdulillah mimin mau ngasih kabar gembira nih, sekarang berdasarkan tindak lanjut dari pelaksanaan RAT Koperasi Syariah 212 pada tanggal 27 februari 2022, seluruh kewajiban para anggota untuk membayar Simpanan Wajib untuk periode sampai dengan 31 Desember 2021 diputihkan lohhh alias dibebaskan kewajiban untuk membayar simpanan wajib asik banget kan.
Sekarang anggota tinggal membayarkan kewajiban pembayaran di tahun 2022 saja, ditambah lagi dengan launchingnya aplikasi Bernama e-coop anggota dapat dengan sangat mudah melakukan pembayaran simpanan wajib, jadi ga perlu keluar rumah lagi,
Untuk yang belum meng-install aplikasi e-coop dapat langsung mengunduhnya melalui link berikut ini :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ecoop.customer
Untuk info seputar e-coop, dapat langsung menghubungi nomor dibawah ini :
0811-6-411-212 (Customer Service)