Lomba Pildacil dan Tahfid Quran Warnai Pra Peresmian 212Mart Sukahati Cibinong

Komunitas KS212 Kabupaten Bogor IX kreatif melakukan aneka kegiatan pra Grand Opening (GO), seperti lomba Pildacil dan Tahfidzul Quran.

Inilah bedanya, jika gerai minimarket dimiliki secara berjamaah. Ada rasa memiliki membuat para investor dan pengurusnya menjadi lebih kreatif. Sebelum GO pun aneka kegiatan kreatif nan Islami digelar.

Kepada Koperasi Syariah 212, Achmad Sudjai, Ketua Komunitas KS212 Kabupaten Bogor IX menginformasikan beberapa kegiatan pra GO, 212Mart Sukahati, Cibinong, Bogor. GO-nya sendiri, inshaAllah besok Ahad, 21 Januari 2018.

  1. H – 3. Mulai pembagian sertifikat dan kartu anggota sampai H-1
  2. H -1 Lomba Tahfidzul Qur’an dan puisi Islami untuk anak-anak.
  3. Santunan untuk anak yatim dan Dhuafa, sebanyak 130 paket pada hari GO. Juga, dalam bentuk voucher belanja, alhamdulillah telah terkumpul total Rp21 Juta, yang akan dibagikan dalam pecahan Rp 250 Ribu.

Inshallah di GO besok, penceramahnya adalah KH Abdul Halim Alqorny. Pengurus 212 Mart Sukahati Cibinong juga melalukan safari, pemberitahuan dan mohon doa ke tetangga sekitaran ruko untuk persiapan GO.

Gerai 212Mart ini beralamat di Ruko Bojong Depok Baru 2 Blok CM No.11-12 Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor

Berikut ini foto-foto aktifitas pengurus pra GO Komunitas KS 212 Kabupaten  Bogor IX dan para investor 212 Mart Sukahati, Cibinong.

Terkait